Presiden Jokowi Sholat Jumat di Masjid Al-Munawarah, Ternate

DMI.OR.ID, TERNATE – Masjid Raya Al-Munawarah, Ternate, Maluku Utara, menjadi saksi bisu dari aktivitas ibadah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang melaksanakan sholat Jum’at di masjid itu pada Jumat (8/5) siang. Masjid ini merupakan yang terbesar di Ternate dan berlokasi di tepi laut, kawasan Pantai Swering Gamalama.

Seperti dikutip dari laman http://m.liputan6.com, Presiden Jokowi juga melakukan pencanangan pembangunan Kota Baru untuk ibukota Provinsi Maluku Utara sekaligus meresmikan sejumlah proyek infrastruktur.

Presiden Jokowi pun meletakkan batu pertama pembangunan masjid raya dan gereja Oikumene di Kabupaten Sofifi, Provinsi Maluku Utara. Presiden pun melakukan tatap muka dengan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) dan Pemerintah Daerah di Provinsi Maluku Utara.

Seperti dikutip dari laman www.setkab.go.id, Presiden Jokowi dan Ibu Negara, Iriana Jokowi, tiba di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara, pada Kamis (7/5), pukul 18.00 WIT. Presiden juga menyempatkan diri utuk turun dari mobil kepresidenan selama beberapa menit untuk menyapa puluhan warga yang menanti kedatangannya.

Bahkan, Presiden Jokowi turut menylami warga di Kelurahan Akehuda, Kelurahan Sangaji Utara dan Kelurahan Kampung Makassar serta Kelurahan Kampung Pisang di Kecamatan Ternate Selatan saat menuju tepat pengiapannya. Padahal, saat itu kota Ternate sedang diguyur hujan.

Sebelumnya, Presiden Jokowi juga membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2015 di Ballroom The Natsepa Resort & Conference centre, Ambon, pada Kamis (7/5). Acara ini dihadiri oleh seluruh wali kota dari berbagai provinsi di Indonesia.

Rangkaian kunjungan Presiden Jokowi akan berlangsung hingga Selasa (12/5) meliputi Provinsi Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat. Presiden Jokowi lalu melanjutkan kunjungan itu ke Papua Nugini, negara tetangga yang berbatasan langsung dengan Provini Papua.

Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani

Bagikan ke :